Makin Siap, Alat Kelengkapan TPS Sudah Tiba di KPU Kab Banyumas
Purwokerto, kpu.go.id - Logistik Pemilu 2019 kembali tiba di Kabupaten Banyumas. Hingga Kamis (6/12/2018), tercatat Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyumas telah menerima kiriman perlengkapan pemilu berupa kotak, bilik, tinta dan segel. Sementara logistik yang diadakan oleh KPU Kabupaten Banyumas berupa alat coblos (spon, paku dan benang), karet gelang, plastik, spidol, ballpoint, lem serta kabel tis.
Dengan tibanya logistik pemilu ini, KPU Kabupaten Banyumas semakin siap menyelenggarakan Pemilu 17 April 2019.
Ketua KPU Kabupaten Banyumas, Imam Arif Setiadi, mengatakan logistik yang diterima pihaknya memang dikirimkan secara bertahap. Logistik yang telah tiba kemudian tersimpan di gudang KPU Kabupaten Banyumas yang terletak di Desa Bojongsari Kecamatan Kembaran.
Imam mengungkapkan, jumlah logistik yang telah diterima mencakup kotak suara karton transparan sejumlah 27.452 buah (kurang 30 buah), bilik berbahan karton kedap air sejumlah 3.224 buah (kurang 24 buah), tinta sejumlah 10.874 botol, segel formulir dan sampul sejumlah 566.560 keping.
Adapun logistik berupa alat coblos berupa spon, paku dan benang yang sudah tiba untuk 1.200 TPS. Karet gelang dan plastik baik yang berukuran kecil, sedang dan besar juga sudah sampai untuk 1.200 TPS. Sedangkan lem ukuran 50 gram, spidol kecil dan besar serta bolpoint sudah sampai ke Banyumas dengan jumlah 5.437 set, sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan di 5.437 TPS di Banyumas. Sementara kabel tis sudah sampai sejumlah 136.816 helai. (rfk/ed diR)
Bagikan:
Telah dilihat 320 kali