Berita KPU Daerah

HUT RI 73 di KPU Sumsel: Prinsip Free and Fair Telah Tumbuh Sejak Dulu Kala

Palembang, kpu.go.id - Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-73, di lingkungan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Selatan (Sumsel) berjalan khidmat. Upacara pengibaran bendera berlangsung di Halaman Sekretariat KPU Sumsel, Sabtu (17/8/2018).

Upacara diikuti oleh seluruh Komisioner KPU Sumsel serta jajaran pegawai sekretariat. Ketua KPU Sumsel Aspahani bertindak selaku Inspektur Upacara sekaligus membacakan Teks Proklamasi dan membacakan pidato Ketua KPU Arief Budiman. “Dengan semangat kemerdekaan menjadi motivasi bagi kita semua untuk berbuat lebih baik lagi,” kata Aspahani menirukan pesan Ketua KPU RI.

Aspahani melanjutkan, menumbuh kembangkan demokrasi di tengah kehidupan yang beragam tidaklah mudah. Meski demikian kemajemukan yang ada tidak boleh membuat pelayanan kepada masyarakat berubah atau berkurang. Pelayanan harus tetap adil kepada semuanya, karena contoh itu sudah di tunjukkan oleh pendiri bangsa. “Maka ikuti hal yang baik yang sudah dicontohkan kepada kita,” lanjut Aspahani.

Dalam kesempatan itu Aspahani juga menyampaikan pesan Ketua KPU bahwa kemerdekaan yang dirasakan saat ini sudah sepatutnya disyukuri. Karena bebas dari penjajah sama dengan terlaksananya prinsip keadilan, kesetaraan. “Jadi prinsip free and fair untuk menyelenggarakan pemilu yang baik sekarang, sesungguhnya telah di tumbuh kembangkan sejak dulu kala. Merdeka, merdeka, merdeka,” tutup Aspahani.

Upacara diakhiri dengan ramah tamah antara Komisioner KPU Sumsel dengan jajaran sekretariat dilanjutkan dengan foto bersama. (hupmas kpu sumsel Mhq/ed diR)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 402 kali